Tips Sukses Interview Online Wajib Kamu Tahu

Pernah mendengar model wawancara online? Selain wawancara yang langsung bertemu, bertatap muka dan saling berjabat tangan, ada juga interview online yang dilakukan secara online. Apa saja tips sukses interview online agar kamu bisa maksimal melewatinya?

Tips sukses interview online ini membantu kamu persiapan menghadapi wawancara kerja secara online

Dalam pembahasan ini, ada 6 tips sukses interview online yang bisa kamu siapkan/terapkan ketika kamu sedang berhadapan atau membuat janji (appointment) untuk melakukan wawancara (interview) secara online.

Pada postingan sebelumnya, beberapa topik sudah kita bahas mengenai seputar dunia kerja dan interview kerja, bagaimana cara menghadapinya seperti yang bisa kamu baca pada postingan kiat sukses interview kerja.

Pada kesempatan ini, kita akan menampung beberapa tips sukses interview online dan hal-hal yang perlu disiapkan dalam menghadapi interview kerja secara online.

Tips sukses interview kerja secara online

Kita semua tahu bahwa tahun demi tahun, perkembangan teknologi begitu cepat dan semua serba mudah termasuk dalam hal interview kerja.

Apabila kamu seorang pelamar kerja yang tinggal jauh dari tempat interview (perusahaan) yang kamu lamar, maka akan ada tawaran untuk melasanakan interview kerja secara online.

Mari kita simak 6 tips sukses interview online untuk dunia kerja

Sebagaimana di kutip dari pembahasa tips sukses interview online pada situs online.jwu.edu, kamu bisa menjadikan ke-6 tips ini sebagai referensi untuk persiapan interview online.

1# Lakukan tes pada komputer (software)

Hal ini sudah pasti yaitu ketika kamu sudah janji akan melakukan interview online, kamu harus melakukan pengecekan atau uji tes terhadap komputer yang akan kamu gunakan untuk wawancara online.

Ada beberapa software atau aplikasi yang umum digunakan sebagai alat atau perangkat interview online seperti:

  • Zoom
  • Skype
  • Facetime
  • dll

Kita ambil contoh menggunakan aplikasi skype. Sebelum kamu live interview online bersama si pewawancara (interviewer), pastikan semua berjalan dengan lancar karena sangat fatal apabila sudah waktunya mulai interview, tiba-tiba ada hal-hal yang error maka sangat disayangkan dan ini bisa menjadi sebuah persiapan yang buruk di mata si pewawancara.


2# Pilih tempat yang tepat

Tempat sangat menentukan untuk melakukan interview online.

Gunakanlah tempat yang nyaman dan bagus sebagai latar yang akan dilihat oleh si pewawancara ketika melakukan interview online. Artinya, tempat dimana kamu melakukan wawancara online tidak gelap agar muka kamu jelas pada layar si interviewer.

3# Hindari kebisingan/keributan

Untuk mendapatkan suara dan intonasi yang jelas bagi si pewawancara, pastikan tempat dimana kamu melakukan interview online tidak berisik atau tidak bising sehingga percakapan yang dilakukan selama interview online dapat didengar dan dimengerti dengan sangat baik.

4# Duduk tegap, berpakaian rapi dan profesional

Pilihan berpakaian saat interview tidak hanya dilakukan pada saat interview yang langsung bertemu muka dengan muka. Interview online pun harus berpakaian bagus dan rapi sehingga si pewanwacara dapat melihat sikap yang baik dari si kandidat.

Duduklah tegap saat melakukan interview online. Kamu bisa menggunakan gesture tapi tidak menghalangi tampilan wajah atau tubuh kamu dilayar si pewawancara dan jangan lupa untuk tersenyum saat melakukan wawancara online.

5# Tatap mata lawan bicara

Bertatapan mata saat berkomunikasi merupakan hal yang luar biasa karena ini akan memiliki makna keseriusan dalam mendengarkan dan bercakap dengan lawan bicara.

Bertatap mata langsung tidak hanya dilakukan saat interview yang langsung bertemu antara seorang kandidat dengan si pewawancara, interview online pun bisa melakukan eye contact (bertatap mata).

Untuk bertatap mata saat inteview online, pastikan kamu melihat kamera laptop/komputer atau webcam kamu sehingga kamu akan terlihat selalu bertatap mata dengan si pewawancara.

#6 Jangan grogi

Di poin yang terakhir ini merupakan sesuatu yang paling sering di hadapi saat melakukan wawancara kerja. Kamu harus punya keyakinan bahwa kamu bisa melewati wawancara online dengan baik. Kamu bisa latihan berbicara (simulasi) sebelum interview online dilakukan.

Kamu juga bisa merekam suara kamu dan mendengarkan kembali dan tetap tenang menghadapi semua pertanyaan inteview online dari si pewawancara.

Ke-6 tips sukses interview online diatas bisa menjadi sebuah pedoman bagi kamu yang hendak melaksanakan interview online dari perusahaan yang sedang kamu lamar.

Sukses selalu ya!

Bagikan ke teman dan kerabat kamu ya

Contoh cv lamaran kerja dan tips interview

Immer Manalu

https://www.tipscv.com/

Sebagai penulis artikel dan penulis lepas berpengalaman, saya memiliki hasrat untuk membuat tulisan seputar cv, interview dan karir yang menarik dan informatif dan bermanfaat bagi pembaca.

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *